Situs Web Resmi MTs PSM Tanen

LBB dan Bela Negara MTs PSM Tanen

LBB dan Bela Negara MTs PSM Tanen
PUPUK NASIONALISME: Kegiatan LBB dan Bela Negara yang diikuti siswa dari seluruh kelas. | Foto: Dok. MTs PSM Tanen.

MTs PSM Tanen setiap awal tahun pelajaran baru selalu melaksanakan Latihan Baris Berbaris dan Bela Negara yang dipimpin langsung oleh Anggota TNI Komando Rayon Militer (Koramil) Rejotangan.

Kegiatan ini berlaku untuk seluruh siswa MTs baik dari kelas 7 (siswa baru), kelas 8 dan kelas 9 secara bersama-sama. Kegiatan ini melatih kemampuan baris berbaris, kedisiplinan, kepatuhan maupun tentang jiwa nasionalisme siswa MTs PSM Tanen yang harus di pupuk sejak dini, karena sekarang ini pengaruh asing sudah sangat masuk kedalam sendi-sendi kehidupan pemuda dan sangat berbahaya jika dibiarkan.