Situs Web Resmi MTs PSM Tanen

DIBAGIKAN Kartu Perdana siap di terima Peserta Didik MTs PSM Tanen Besok

DIBAGIKAN Kartu Perdana siap di terima Peserta Didik MTs PSM Tanen Besok
Kartu Perdana Siap di terima Peserta Didik

DIBAGIKAN! Kartu Perdana siap di terima Peserta Didik MTs PSM Tanen Besok - Proses rekap nomor kartu perdana sudah selesai di tingkat operator dan tinggal memasukkan data nomor kartu perdana ke database emis madrasah. Hal ini menunjukkan bahwa kartu perdana sudah siap di distribusikan ke peserta didik maupun kepada bapak ibu guru sesuai data di madrasah.

Dalam kartu perdana nanti terdapat kuota internet untuk pembelajaran jarak jauh (PJJ)/ Dalam Jaringan (Daring). Kuota yang diberikan yaitu Kuota untuk Edukasi, mulai dari E-Learning, website mtspsmtanen.sch.id maupun akses ke website atau aplikasi edukasi lainnya, selain itu kuota internet dapat di manfaatkan untuk mengakses group whatsapp kelas maupun group whatsapp pelajaran.

Kartu Perdana yang di tunggu-tunggu siswa dan guru telah datang, hal ini diperlukan untuk Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) atau Daring ( Dalam Jaringan). Perlunya bantuan Kartu Perdana dan Kuota Internet tentunya sangat membantu berjalannya kegiatan belajar mengajar di MTs PSM Tanen. Perlu diketahui bahwa kondisi yang jauh dari perkotaan dan akses komunikasi yang masih minim, membuat bantuan ini sangat membantu proses pembelajaran.




Untuk proses pembelajaran di MTs PSM Tanen masih melakukan PJJ dengan memaksimalkan e-learning madrasah dan group whatsapp. Dengan adanya bantuan tersebut seharusnya kuota belajar yang diberikan dapat mengakses e-learning madrasah dan aplikasi whatsapp untuk tetap melakukan pembelajaran jarak jauh (PJJ). 

Hal yang harus di garis bawahi adalah Peserta Didik dapat mengambil kartu perdana di MTs PSM Tanen dan tidak dapat di wakilkan, Kartu perdana dapat di gunakan jika sudah di aktifkan (dapat di aktifkan sendiri atau di aktifkan kolektif menunggu maksimal 1 minggu lagi), kuota kartu perdana berlaku selama 2 bulan jadi gunakan dengan BIJAK. 

Bagi Peserta didik WAJIB datang hari Selasa, 6 Oktober 2020, waktu akan di konfirmasikan oleh wali kelas. Datang tetap mematui Protokol Kesehatan mulai dari Memakai Masker, Cuci Tangan, dan Jaga Jarak. Setelah mengambil kartu perdana dan mendapatkan sosialisasi singkat, maka peserta didik dapat langsung meninggalkan tempat dengn menjauhi kerumunan dan langsung pulang kerumah masing-masing.